TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PERBANDINGAN PENJUALAN KOPI DI COFFEE SHOP PALEMBANG: STUDI DI COFFEE SHOP KOPI UMAKKU DAN COFFEE SHOP NEW SEKRET

nopian, peni (2024) TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PERBANDINGAN PENJUALAN KOPI DI COFFEE SHOP PALEMBANG: STUDI DI COFFEE SHOP KOPI UMAKKU DAN COFFEE SHOP NEW SEKRET. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img] Text
REPOSITORY PENI NOPIAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (555kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berjudul “Tinjauan Hukum Islam Tentang Perbandingan penjualan Kopi Di Coffee Shop Palembang (Studi di Coffee Shop Kopi Umakku Dan Coffee Shop New Sekret)”. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut: 1. Apa saja faktor yang bisa menyebabkan perbandingan penjualan kopi di coffee shop Kopi Umakku dan coffee shop New Sekret? 2. Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap perbandingan penjualan kopi di coffee shop Kopi Umakku dan coffee shop New Sekret? Adapun tujuan penelitian ini 1. Agar mengetahui faktor apa sajakah yang dapat menimbulkan perbandingan penjualan kopi di coffee shop Kopi Umakku dan coffee shop New Sekret. 2. Agar mengetahui tinjauan dalam hukum Islam terhadap perbandingan penjualan di coffee shop Kopi Umakku dan coffee shop New Sekret. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangam (field research) dilakukan secara langsung ke objek penelitian. Sumber data yang digunakan yaitu data primer diperoleh langsung dari hasil wawancara serta data sekunder berupa buku-buku, dokumentasi dan jurnal terkait. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Dapat disimpulkan mengenai hasil penelitian tentang Perbandingan penjualan kopi di coffee shop Kopi Umakku dan coffee Shop New Sekret bahwa dalam praktik tersebut yang menyebabkan perbandingan penjualan antar Coffee Shop itu ialah tergantung pada coffee shop itu sendiri, karena ada beberapa yang bisa menyebabkan perbandingan penjualan antar coffee shop yaitu dari kualitas, tempat strategis. Namun menurut hukum islam perbandingan penjualan di Coffee Shop Kopi Umakku dan Coffee Shop New Sekret adalah diperbolehkan (mubah), karena telah sesuai dengan konsep jual beli dalam islam dimana terpenuhinya syarat-syarat dalam penentuan harga yaitu sesuai dengan prinsip-prinsip jaul beli dalam islam dan mekanisme pasar dalam islam serta sesuai dengan konsep yang adil dalam islam. Proses jual beli yang dilakukan juga telah memenuhi rukun dan syarat dalam islam, sehingga jual beli hukumnya sah. Kata Kunci : Perbandigan Penjualan, Coffee Shop, Hukum Islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Perbandigan Penjualan, Coffee Shop, Hukum Islam.
Subjects: Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Mu'amalah)
Depositing User: PENI NOPIAN 1820104137
Date Deposited: 07 Feb 2024 06:15
Last Modified: 07 Feb 2024 06:15
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/35098

Actions (login required)

View Item View Item