PENGKI SUGITO, NIM. 14270092 (2018) PENGARUH MEDIA ICT TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS IV DI MADRASAH IBTIDAIYAH MUNAWARIAH PALEMBANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH.
Text
PENGKI SUGITO (14270092).pdf Download (1MB) |
Abstract
Motivasi belajar adalah usaha-usaha seseorang untuk menyediakan segala daya (kondisi-kondisi) untuk belajar sehingga ia mau atau ingin melakukan pembelajaran. Motivasi belajar siswa dalam pembelajaran diantaranya dengan menggunakan media ICT (PowerPoint). Media pembelajaran ini dapat memotivasi siswa. Adapun Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan media ICT (PowerPoint) mata pelajaran IPS di Madrasah Ibtidaiyah Munawariah Palembang, bagaimana motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan media ICT (PowerPoint) mata pelajaran IPS di Madrasah Ibtidaiyah Munawariah Palembang, dan adakah pengaruh media ICT (PowerPoint) terhadap motivasi belajar siswa di Madrasah Ibtidaiyah Munawariah Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Populasinya adalah siswa kelas IV di MI Munawariah Palembang. Sampelnya adalah siswa kelas IV A di MI Munawariah dengan menggunakan teknik Random sampling. Teknik pengumpulan data, yaitu Angket, wawancara, dokumentasi, dan observasi. Analisis data menggunakan rumus TSR dan uji tes “t”. Hasil penelitian sebagai berikut. Motivasi belajar siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Munawariah pada mata pelajaran IPS sebelum menggunakan media ICT (PowerPoint) tergolong rendah, hal ini terlihat dari 12 siswa dengan persentase 41 % sedangkan tergolong sedang ada 9 siswa dengan persentase 31 % dan tergolong tinggi 8 siswa dengan persentase 28 %.. Kemampuan menganalisis siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Munawariah pada mata pelajaran IPS yang menggunakan media ICT (PowerPoint) tergolong tinggi, hal ini terlihat dari 11 orang siswa (38 %) tergolong tinggi, 10 siswa (34 %) tergolong sedang dan 8 siswa (28 %) tergolong rendah.. Pengaruh media ICT (PowerPoint) terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas IV lebih baik. Hal ini dapat dilihat dari hasil uji hipotesis dengan menggunakan perhitungan uji “t” dibuktikan dengan melihat pengaruh dengan uji “t” jika t tabel <t hitung >t tabel atau -2,04<30.790>2,76 dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh motivasi bealajar siswa dengan menggunakan media ICT pada mata pelajaran IPS di Madrasah Ibtidaiyah Munawariah Palembang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? L1 ?? |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 25 Feb 2019 08:13 |
Last Modified: | 25 Feb 2019 08:13 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/3722 |
Actions (login required)
View Item |