Oktaviasari, Indri Dwi (2024) ANALISIS HUKUM EKONOMI SYARIAH TERHADAP PENGGUNAAN APLIKASI INDOPREMIER ONLINE TECHNOLOGY (IPOT) DALAM BERINVESTASI ONLINE (Studi Kasus Dikalangan Mahasiswa Angakatan 2020 Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
SKRIPSI FINAL INDRI.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
SKRIPSI FINAL INDRI.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
SKRIPSI FINAL INDRI.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
SKRIPSI INDRI DWI OKTAVIASARI.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
IndoPremier Online Technology (IPOT) adalah platform aplikasi investasi online yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat berinvestasi di pasar modal dengan harga terjangkau. Studi ini berfokus pada mahasiswa angkatan 2020 Program Studi Hukum Ekonomi Syariah di UIN Raden Fatah Palembang untuk menganalisis penggunaan IndoPremier Online Technology (IPOT) dalam investasi online dan aspek hukum ekonomi syariah yang relevan. Penulis mengangkat rumusan masalah yaitu: 1) Bagaimana Penggunaan Aplikasi IndoPremier Online Technology (IPOT) sebagai media dalam melakukan investasi online dikalangan mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang? 2) Bagaimana Analisis Hukum Ekonomi Syariah terhadap Penggunaan Aplikasi IndoPremier Online Technology (IPOT) dalam melakukan investasi online?. Metode penelitian ini berjenis penelitian lapangan (field research). Teknik Analisis Data akan dianalisis dengan menggunakan metode kualitatif. Selain itu, akan diperiksa menggunakan penalaran deduktif. Di dalam penelitian ini, sumber data yang akan digunakan yaitu data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Praktik penggunaan aplikasi IPOT dikalangan mahasiswa Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Fatah Palembang, terungkap bahwa mereka memilih aplikasi IndoPremier Online Technology (IPOT) untuk investasi online karena berbagai faktor, seperti rekomendasi dosen dan keinginan untuk belajar tentang investasi. Penelitian ini menunjukkan penurunan penggunaan IPOT dikalangan mahasiswa Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Fatah Palembang. Analisis penggunaan Aplikasi IndoPremier Online Technology (IPOT) dikalangan mahasiswa Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Fatah Palembang menyoroti beberapa prinsip syariah yang harus diperhatikan. Penggunaan IPOT oleh mahasiswa Program Studi Hukum Ekonomi Syariah dapat dipandang sebagai praktik yang sesuai dengan prinsip-prinsip ekonomi syariah, yang menekankan pada keamanan, transparansi, kehati-hatian, dan pilihan produk yang halal dalam berinvestasi. Kata Kunci: Saham Syariah, IPOT, Hukum Ekonomi Syariah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Mu'amalah) |
Depositing User: | INDRI DWI OKTAVIASARI 2020104043 |
Date Deposited: | 24 Jul 2024 01:39 |
Last Modified: | 24 Jul 2024 01:39 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/39489 |
Actions (login required)
View Item |