ANALISIS OPTIMALISASI PENDISTRIBUSIAN ZAKAT PADA BAZNAS KABUPATEN MUSI BANYUASIN

MORA SAVENA, SALSABILA (2024) ANALISIS OPTIMALISASI PENDISTRIBUSIAN ZAKAT PADA BAZNAS KABUPATEN MUSI BANYUASIN. Other thesis, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang.

[img] Text
COVER SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (46kB)
[img] Text
ABSTRAK SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (71kB)
[img] Text
BAB I SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (129kB)
[img] Text
BAB II SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (232kB)
[img] Text
BAB III SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (131kB)
[img] Text
BAB IV SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (237kB)
[img] Text
BAB V SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (62kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA SALSABILA MORA SAVENA.pdf

Download (83kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini terkait dengan optimalisasi pendistribusian pada Baznas Kabupaten Musi Banyuasin. Optimalisasi dalam suatu kegiatan pendistribusian dapat dilihat dari bagaimana manajemen yang dimiliki. Sehingga jika suatu kegiatan sudah tertata dengan baik maka pelaksanaan yang dilakukan diharapkan efektif dan juga efisien serta mencapai tujuan. Adapun penelitian ini fokus pada manajemen pendistribusian dan pendayagunaan zakat pada Baznas Kabupaten Musi Banyuasin. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Sumber dan jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam uji keabsahan data menggunakan uji credibility (validitas internal), transferability (validitas eksternal), dependability (reliabilitas) dan confirmability (obyektifitas). Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Baznas Kabupaten Musi Banyuasin dalam melakukan pengoptimalan pendistribusian zakat memiliki langkah-langkah manajemen yang baik dan cukup profesional, yaitu dengan melakukan perencanaan terlebih dahulu, kemudian pengorganisasian serta pelaksanaan, dan yang terakhir melakukan pengawasan. 1) Perencanaan, 2) Pengorganisasian, 3) Pelaksanaan dan 4) Pengawasan. Optimalisasi pendistribusian yang dilakukan Baznas Kabupaten Musi banyuasin mencakup keseluruhan dari elemen optimal yaitu, tujuan, alternatif keputusan, dan sumber daya yang dibatasi, sehingga dapat dikatakan optimal. Kata Kunci : Optimalisasi, Manajemen, Pendistribusian Zakat

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Optimalisasi, Manajemen, Pendistribusian Zakat
Subjects: Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 74236 - Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: SALSABILA MORA SAVENA 1930604065
Date Deposited: 16 Aug 2024 07:15
Last Modified: 16 Aug 2024 07:15
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/40031

Actions (login required)

View Item View Item