Kepuasan Kelompok Disabilitas Perempuan Terhadap Pemberitaan di Media PAL TV Sumatera Selatan

Fahreji, Irgi (2024) Kepuasan Kelompok Disabilitas Perempuan Terhadap Pemberitaan di Media PAL TV Sumatera Selatan. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
1bPKuyE8V5vjOoTi_jwMMZ0UJ6XVeJ3vO
Restricted to Registered users only

Download (275kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Penelitian yang berjudul Kepuasan Kelompok Disabilitas Perempuan Terhadap Pemberitaan di media PAL TV Sumatera Selatan, akan membahas rumusan masalah Bagaimana tingkat kepuasan kelompok disabilitas perempuan terhadap pemberitaan di media PAL TV Sumatera Selatan. Adapun sumber data pada penelitian ini adalah data primer berupa kuesioner dan data sekunder berupa studi kepustakaan dan dokumentasi. Alat pengumpul data yang penulis pakai dalam mengumpulkan data penelitian ini menggunakan observasi dan angket (kuesioner), setelah data terkumpul maka akan dianalisis melalui aplikasi spss 27 dengan teknik analisis data yang digunakan adalah uji instrument, uji asumsi dasar, uji regresi linier sederhana, uji parsial (t), dan uji determinan (r²). Setelah dianalisis maka penelitian ini akan disajikan dalam bentuk deskriptif kuantitatif. Dari penelitian yang telah dilakukan pada kelompok disabilitas perempuan dapat ditarik kesimpulan bahwa Kepuasan Kelompok Disabilitas Perempuan Terhadap Pemberitaan di Media Lokal Sumatera Selatan adanya kepuasan yang dibuktikan dengan hasil uji analisis frekuensi data pada variabel kelompok disabilitas perempuan (X) dan variabel pemberitaan di media lokal Sumatera Selatan (Y) dengan persentase kepuasannya sebesar 90.0%. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa terdapat kepuasan kaum disabilitas terhadap pemberitaan di media PAL TV Sumatera Selatan, terkhususnya pada program pemberitaan di PAL TV. Hal ini dikarenakan dengan menonton berita di PAL TV kaum disabilitas dapat memperoleh informasi tentang perkembangan kaum disabilitas, baik informasi tentang perkembangan prestasi kaum disabilitas, informasi tentang kebijakan pemerintah terhadap kaum disabilitas bahkan dapat membantu kaum disaabilitas untuk menyalurkan aspirasinya sehingga mereka menjadi pribadi yang percaya diri. Kata Kunci: Media Lokal PalTV, Kepuasan, Disabilitas. ABSTRACT The research, entitled Satisfaction of the Women's Disability Group with Reporting in the PAL TV South Sumatra media, will discuss the problem formulation of the level of satisfaction of the women's disability group with the news in the PAL TV South Sumatra media. The data sources in this research are primary data in the form of questionnaires and secondary data in the form of literature studies and documentation. The data collection tools that the author uses to collect data for this research use observation and questionnaires (questionnaires), after the data is collected it will be analyzed via the SPSS 27 application with the data analysis techniques used are instrument test, basic assumption test, simple linear regression test, partial test (t), and determinant test (r²). After analysis, this research will be presented in quantitative descriptive form. From the research that has been conducted on the women's disability group, it can be concluded that the satisfaction of the Women's Disability Group with Reporting in the Local Media of South Sumatra is satisfaction as proven by the results of data frequency analysis tests on the women's disability group variable (X) and the reporting variable in the local media of South Sumatra (Y) with a satisfaction percentage of 90.0%. The results of this research show that there is satisfaction among disabled people with reporting on PAL TV South Sumatra media, especially on news programs on PAL TV. This is because by watching the news on PAL TV, disabled people can get information about the development of disabled people, including information about the development of disabled people's achievements, information about government policies towards disabled people and can even help disabled people channel their aspirations so that they become confident individuals. Keywords: PalTV Local Media, Satisfaction, Disability.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Media Lokal PalTV, Kepuasan, Disabilitas. Keywords: PalTV Local Media, Satisfaction, Disability.
Subjects: 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Media Massa, Jurnalisme, Publikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70202 - Jurnalistik
Depositing User: IRGI FAHREJI 2030503092
Date Deposited: 21 Aug 2024 02:13
Last Modified: 21 Aug 2024 02:13
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/40204

Actions (login required)

View Item View Item