HARASTA, QINTARA (2024) PENEGAKAN HUKUM TERHADAP MALPRAKTIK SUNAT MASSAL DALAM PERSPEKTIF HUKUM PIDANA ISLAM (STUDI KASUS POLDA SUMSEL). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
A5 Skripsi Harasta Qintara - 2010103001 - HPI.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Malpraktik kedokteran merupakan sikap tindakan yang salah dilakukan oleh profesi dokter. Tindak pidana malpraktik sunat salah satunya terjadi pada RSUD Gelumbang. Berdasarkan hal tersebut diperlukan suatu pemikiran dan penegakan hukum yang bijaksana sehingga masing-masing pihak baik tenaga Kesehatan maupun pasien memperoleh perlindungan hukum yang seadil-adilnya. Permasalahan dalam penelitian ini ialah Bagaiimana penegakan hukum terhadap malpraktik sunat massal di Polda Sumsel dan Bagaiimana pandangan hukum piidana Iislam teirhadap penegakan hukum malpraktik sunat massal di Polda Sumsel. Penelitian ini menggunakan metode yuridis empiris dimana permasalahan yang diangkat dianalisis secara langsung dilokasi penelitian. Data primer dan sekunder diperoleh dari wawancara dan bahan tertulis. Kemudian data dianalisis menggunakan teknik deskriptif analisis dengan menerangkan segala informasi tentang inti permasalahan. Hasil penelitian, Penegakan Hukum terhadap malpraktik sunat massal di Polda Sumsel, telah dilakukan tahap penyelidikan, selanjutnya para pihak pelapor dan terlapor sepakat menyelesaikan perkara dengan restorative justice, oleh karena itu tidak dilanjutkan ke tahap penyidikan. Menurut pandangan hukum pidana Islam, penegakan hukum terhadap tindak pidana malpraktik sunat massal dengan pendekatan restorative justice sudah digunakan semenjak masa pemerintahan Khalifah Umar bin Khatab, dan pelaku pada kasus malpraktik sunat tidak dapat dijatuhi hukuman karena diantara kedua pihak (pelaku dan korban) bersepakat untuk berdamai. Kata kunci: Penegakan Hukum, Malpraktik Sunat, Hukum Pidana Islam
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Penegakan Hukum, Malpraktik Sunat, Hukum Pidana Islam |
Subjects: | Syariah dan Hukum > Hukum Pidana Islam |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74231 - Hukum Pidana Islam (Jinayah) |
Depositing User: | Harasta Qintara 2010103001 |
Date Deposited: | 10 Oct 2024 01:20 |
Last Modified: | 10 Oct 2024 01:20 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/41691 |
Actions (login required)
View Item |