Aniska, Wiranty and Mardiah, Astuti and Hidayat, Hidayat (2024) Perencanaan Pemasaran Jasa Pendidikan Di SMA Bina Jaya Palembang. Journal of Law, Administration, and Social Science, 4 (4). pp. 556-565.
|
Text
_Jurnal+Aniska+(1).pdf Download (280kB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian adalah untuk menjelaskan bagaimana SMA Bina Jaya Palembang merencanakan pemasaran jasa pendidikan. Untuk mendeskripsikan masalah perencanaan pemasaran jasa pendidikan di SMA Bina Jaya Palembang, penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian ini mengumpulkan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kemudian, data diproses untuk direduksi, disajikan, dan ditarik kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber bertujuan untuk menguji kredibilitas data dengan membandingkan data yang telah dikumpulkan untuk dideskripsikan, dikategorisasikan, dan mana perspektif yang paling sesuai sumber data yang sama dan digunakan untuk melakukan penelitian tentang perencanaan pemasaran jasa pendidikan di SMA Bina Jaya Palembang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sekolah telah menetapkan tujuan untuk pemasaran jasa pendidikan yang cukup karena sekolah menghadapi beberapa kendala dalam promosi dan tidak memiliki staf khusus yang berfokus pada pemasaran. Mengidentifikasi elemen pendukung, seperti kemudahan akses ke lokasi, tempat parkir yang luas, dan ketersediaan ruang untuk kemungkinan ekspansi usaha dan faktor penghambat, seperti ketiadaan tim promosi khusus, kurangnya gagasan sistematis tentang pemasaran jasa pendidikan, dan kekurangan data evaluasi untuk perbaikan. Mengembangkan rencana pemasaran jasa pendidikan sudah baik dengan membuat rencana aktivitas kerja dan meningkatkan kualitas produk sekolah.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | PPS Pasca Sarjana |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 14:04 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 14:04 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/45628 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |