PERAN PROGRAM OPLOSAN “Obrolan Santai” PADA BP RADIO DANGDUT INDONESIA FM SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI DI LALANG SEMBAWA BANYUASIN

riani, riani (2016) PERAN PROGRAM OPLOSAN “Obrolan Santai” PADA BP RADIO DANGDUT INDONESIA FM SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI DI LALANG SEMBAWA BANYUASIN. Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
Riani (12530075).pdf

Download (859kB) | Preview

Abstract

Penelitian yang berjudul “PERAN PROGRAM OPLOSAN “Obrolan Santai” BP RADIO DANGDUT INDONESIA FM” (Study Penelitian Deskriptif Pada Program Oplosan Sebagai Media Komunikasi di Lalang Sembawa Banyuasin) bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran BP Radio Dangdut Indonesia FM sebagai media komunikasi dalam pengembangan informasi di Lalang Sembawa Banyuasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yakni dengan metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi (fieldobservations), wawancara mendalam (intesive/depth interview) dan dokumentasi serta dalam penelitian ini menggunakan data teranalisis dimana data ini lebih dominan pada sebuah informan atau informasi. Perkembangan media komunikasi telah memungkinkan orang di seluruh dunia untuk dapat saling berkomunikasi. Hal ini dimungkinkan karena adanya berbagai media (channel) yang dapat digunakan sebagai sarana penyampaian pesan. Radio merupakan salah satu bentuk media massa yang efesien dalam mencapai audiens dalam jumlah yang sangat banyak.Peneliti melakukan wawancara dan meneliti langsung program Oplosan “Obrolan Santai”. Media massa adalah sarana komunikasi yang digunakan untuk mempublikasikan suatu berita kepada masyarakat. Jenis media massa terdiri dari media cetak, media elektronik, dan media online. Surat kabar merupakan bagian dari media cetak yang berisi informasi atau berita aktual yang disebarkan kepada masyarakat. Dalam penyampaiannnya surat kabar dituntut agar setiap informasi yang disampaikan harus benar, jelas dan akurat sedangkan radio adalah media massa elektronik tertua dan sangat luwes dan keunggulan radio cepat dan langsung, akrab, dekat, hangat, sederhana tidak rumit, fleksibel bisa dinikmati sambil mengerjakan hal lain atau tanpa menggangu aktifitas yang lain. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tanggapan masyarakat mengenai program Oplosan “Obrolan Santai” sangat besar karena masih banyak masyarakat Lalang Sembawa belum berlangganan koran dan masih membutuhkan radio sebagai sumber informasi dan hiburan serta peran program Oplosan “Obrolan Santai” sangat efektif dengan adanya pengembangan informasi untuk pendengar dan masyarakat. Hasil wawancara dengan para informan mereka sangat puas dan membutuhkan informasi berita di karenakan masih belum berlangganan koran oleh sebab itu program Oplosan “Obrolan Santai” sangat penting sebagai sumber informasi untuk masyarakat Lalang Sembawa Banyuasin.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Civil Engineering and the Environment
Depositing User: dakwah dan komunikasi
Date Deposited: 28 Nov 2019 03:52
Last Modified: 28 Nov 2019 03:52
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5123

Actions (login required)

View Item View Item