PRAKTEK PENGELOLAAN KELAS EFEKTIF DALAM MENINGKATKAN MUTU PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (Studi Pada SMP Negeri I Lawang Wetan Kecamatan Babat Toman Kabupaten Musi Banyuasin)

AROPAH, AROPAH (2020) PRAKTEK PENGELOLAAN KELAS EFEKTIF DALAM MENINGKATKAN MUTU PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (Studi Pada SMP Negeri I Lawang Wetan Kecamatan Babat Toman Kabupaten Musi Banyuasin). Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB SELURUH (1).pdf

Download (322kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Dalam setiap proses pengajaran harus direncanakan dan diusahakan oleh guru secara sengaja agar dapat terhindar dari kondisi yang merugikan (usaha pencegahan), dan kembali kepada kondisi yang optimal apabila terjadi hal-hal yang merusak disebabkan oleh tingkah laku peserta didik di dalam kelas (usaha kuratif). Kelas sebagai lingkungan tempat belajar mengajar harus dimanfaatkan dengan baik dan di kelola sedemikian rupa agar proses pembelajaran dapat dilakukan dengan maksimal. Tindakan dalam pengelolaan kelas inilah sebagai tindakan yang dilakukan oleh guru dalam rangka menyediakan kondisi yang optimal agar proses belajar mengajar berlangsung efektif. Usaha guru dalam menciptakan kondisi yang diharapkan akan efektif apabila: pertama, diketahui secara tepat faktor-faktor yang dapat menunjang terciptanya kondisi yang menguntungkan dalam proses belajar-mengajar, kedua, dikenal masalah-masalah yang diperkirakan dan biasanya timbul dan dapat merusak iklim belajar-mengajar, ketiga, dikuasainya berbagai pendekatan dalam pengelolaan kelas dan diketahui pula kapan dan untuk masalah mana suatu pendekatan digunakan. Ada 3 masalah pokok yang dibahas dalam penelitian ini, yaitu bagaimana pengelolaan kelas efektif di SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin, bagaimana meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin, dan bagaimana praktek pengelolaan kelas efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin. Untuk tujuan tersebut penelitian ini melibatkan Kepala Sekolah, para guru dan dan karyawan SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan yaitu penelitian dengan cara terjun langsung ke tempat penelitian untuk mengamati dan terlibat langsung dengan objek penelitiannya. Jenis penelitiannya ialah penelitian studi kasus yang bersifat kualitatif dengan logika berfikir induktif, dimana penelitian ini memiliki karakteristik bahwa datanya dinyatakan dalam keadaan sewajarnya. Metode yang dipergunakan dalam pengumpulan data adalah metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Wawancara dipergunakan untuk memperoleh informasi yang berkaitan dengan peran pengelolaan kelas efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin. Metode dokumentasi dipergunakan untuk mengungkapkan data yang bersifat administratif serta data-data kegiatan yang didokumentasikan. Analisis data dilakukan melalui tiga alur kegiatan yang terjadi secara bersamaan, yaitu reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan/verifikasi. Berdasarkan hasil temuan di lapangan, penulis menyimpulkan pertama, pengelolaan kelas efektif di SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin, meliputi beberapa komponen, yaitu: penataan ruangan belajar, pengaturan tempat duduk, ventilasi dan pengaturan cahaya, serta pengaturan dan penyimpanan barang-barang. Kedua, upaya peningkatan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin, diantaranya, yaitu: persiapan pelaksanaan pembelajaran meliputi: pengembangan program, penyusunan persiapan pengajaran, dan pelaksanaan kegiatan pembelajaran, yang meliputi: 1) penggunaan metode atau strategi pembelajaran, 2) penggunaan sumber belajar, 3) penggunaan media pembelajaran, dan 4) evaluasi hasil belajar. Ketiga, langkah-langkah pengelolaan kelas efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Lawang Wetan Kabupaten Musi Banyuasin, meliputi: menciptakan suasana kelas dalam proses belajar menyenangkan, kebutuhan sarana dan prasarana tersedia dalam pembelajaran, perencanaan dan metode yang dilakukan oleh guru dalam kelas terencana dan terstruktur, penanganan yang dilakukan oleh guru dalam kelas terencana dan tertruktur, penanganan masalah yang sesuai dengan kebutuhan masalah, serta hubungan antara guru dan siswa atau siswa dengan siswa yang harmonis. Keyword: Pengelolaan Kelas Efektif, Mutu dan Pendidikan Agama Islam

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: PRODI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (S2) TH. 2014
Subjects: ?? L1 ??
Depositing User: PPS Pasca Sarjana
Date Deposited: 15 Jan 2020 02:20
Last Modified: 15 Jan 2020 02:22
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5629

Actions (login required)

View Item View Item