PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIF TIPE TAI (TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION)TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR SISWA DI KELAS VI PADA MATA PELAJARAN PAI DI SDN 168 PALEMBANG

FEBRIANI, DIAH (2020) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIF TIPE TAI (TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION)TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR SISWA DI KELAS VI PADA MATA PELAJARAN PAI DI SDN 168 PALEMBANG. Masters thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I DIAH.pdf

Download (605kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V DIAH.pdf

Download (163kB) | Preview

Abstract

Tesis ini berjudul “Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI (Team Assisted Individualization) Terhadap Keaktifan Belajar Siswa di Kelas VIPada Mata Pelajaran PAIdi SDN 168 Palembang” permasalahan ini terjadi pada SDN 168 Palembang karena rendahnya keaktifan belajar pada siswa kelas VI SD Negeri 168 disebabkan oleh beberapa faktor, yakni faktor dari model pembelajaran dan Jumlah siswa yang terlalu banyak. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa dengan menerapkan model Pembelajaran TAI (Team Assisted Individualization) dalam proses pembelajaran siswa kelas VI di SDN 168 Palembang. Adapun rumusan masalah pada penelitian ini sebagai berikut Bagaimana pelaksanaan model pembelajaran TAI (Team Assisted Individualization) dalam meningkatkan keaktifan siswa kelas VI.A di SDN 168 Palembang dan Apakah terdapat pengaruh model pembelajaran TAI (Team Assisted Individualization) terhadap keaktifan siswa kelas VI.A di SDN 168 Palembang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, metode yang digunakan pada penelitian Quasi Eksperimen.Sampel dalam penelitian ini mesnggunakan dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol.Kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran TAI (Team Assisted Individualization) dan kelas kontrol menggunakan model pembelajaran ekspositori. Teknik pengambilan sample yang digunakan adalah “Non ProbabilitySampling Porposive Sampling”. Analisis data yang digunakan untuk menganalisisdata hasil penelitian adalah uji-t.Hasil uji-t diperoleh thitung = 2.728 dan ttabel= 2.002. sehinggaHa diterima. Hal ini berarti ada pengaruh model pembelajaran TAI (Team Assisted Individualization) terhadapkeaktifan belajar siswa kelas VI di SDN 168 Palembang.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Model TAI (Team Assisted Individualization) Keaktifan Siswa
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 03 Dec 2020 06:18
Last Modified: 03 Dec 2020 06:18
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/7986

Actions (login required)

View Item View Item