Hendra Saputra, NIM :1646200094 (2020) PENGARUH TENAGA KERJA, JUMLAH EKSPOR, DAN TINGKAT KONSUMSI TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI PROVINSI SUMATERA SELATAN TAHUN 2014-2018. Diploma thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (91kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (279kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (106kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (148kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (32kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (37kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh tenaga kerja, jumlah ekspor dan tingkat konsumsi terhadap pertumbuhan ekonomi Provinsi Sumatera Selatan.Analisis yang digunakan bersifat deskriptif kuantitatif dengan model analisis linier berganda.Dalam penelitian ini menggunakan Eviews 9.0 sebagai alat estimasi.Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berasal dari catatan atau laporan yang tersusun dalam arsip yang di publikasikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Berdasarkan hasil penelitian Uji T menunjukkan bahwa tenaga kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sumatera Selatan diperoleh dengan nilai t-statistik 0,249851 lebih kecil dari t-tabel 2,734 dengan nilai signifikansi 0,7601 yang lebih besar dari tingkat signifikansi 0,05. Jumlah ekspor berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sumatera Selatan diperoleh dengan nilai t-statistik 3,510755 lebih besar dari t-tabel 2,734 dengan nilai signifikansi 0,0009 lebih kecil dari tingkat signifikansi 0,05. Tingkat konsumsi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sumatera Selatan diperoleh dengan nilai t-statistik 6,799558 lebih besar dari t-tabel 2,734 dengan nilai signifikansi 0,0000 lebih kecil dari tingkat signifikansi 0,05. Sedangkan Uji F ini memiliki nilai koefisien sebesar F-Statistik 827.7839>2.73 dengan prob (F- statistik) sebesar 0.000000 < 0.05.Hasil ini memiliki arti bahwa variabel bebas yaitu tenaga kerja, jumlah ekspor dan tingkat konsumsi secara simultan/bersama-sama mempunyai pengaruh secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sumatera Selatan. Kata kunci: Tenaga Kerja, Jumlah Ekspor, Tingkat Konsumsi, Pertumbuhan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 330 Ekonomi |
Depositing User: | fiqo |
Date Deposited: | 02 May 2021 09:34 |
Last Modified: | 02 May 2021 09:34 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/8594 |
Actions (login required)
View Item |