ANALISIS KOMUNIKASI ANTARBUDAYA ETNIS ARAB DENGAN MASYARAKAT PRIBUMI DI KAMPUNG AL-MUNAWAR 13 ULU PALEMBANG

SOFIANAH, SITI (2021) ANALISIS KOMUNIKASI ANTARBUDAYA ETNIS ARAB DENGAN MASYARAKAT PRIBUMI DI KAMPUNG AL-MUNAWAR 13 ULU PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
FULL BAB SITI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Komunikasi Antarbudaya etnis Arab dengan masyarakat Pribumi di kampung Al-Munawar 13 Ulu kota Palembang”. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah mengenai bagaimana pola komunikasi antar etnis Arab dengan masyarakat Pribumi serta bagaimana hubungan komunikasi yang terjalin di kampung Al-Munawar 13 Ulu kota Palembang. Penelitian ini menggunakan teori kecemasan dan ketidakpastian dimana seseorang akan merasa cemas dan tidak pasti bila berkomunikasi dengan seseorang yang berbeda latar belakang kebudayaan, jabatan, tingkat pendidikan, agama serta perbedaan bahasa. Dalam penelitian ini sumber data primer diperoleh dari ketua RT dan masyarakat yang ada di Kampung Al-Munawar serta masyarakat yang berkediaman di sekitar kampung Al-Munawar serta buku-buku tentang Komunikasi Antarbudaya. Sedangkan data sekunder diperoleh dari skripsi, arsip-arsip, dokumentasi, Artikel, jurnal, buku pdf dan website yang terkait dengan penelitian. Dalam menganalisis data peneliti menggunakan teknik analisa data yaitu pertama, tahap pengumpulan data, reduksi data , display data dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti yaitu terdapat dua pola komunikasi yang terjadi didalam kampung Al�munawar yaitu pola komunikasi Primer dan pola komunikasi Sirkular. Yang mana didalam pola komunikasi primer terbagi menjadi dua bagian yaitu terjadinya komunikasi secara verbal maupun non-verbal. Sedangkan untuk hubungan komunikasi yang terjalin yaitu terjadi dalam beberapa kegiatan yaitu, dalam kegiatan Rumpak-rumpakan, Haul Aulia, Ziarah Kubur, Walimatul Ursyi, Maulid Arba’in dan Isrin, dan kesenian marawis. Selain kegiatan-kegiatan tersebut hubungan komunikasi antarbudaya juga terjadi dalam komunikasi antarpribadi maupun dalam komunikasi secara kelompok. Komunikasi antarpribadi terjadi yaitu ketika terjadinya transaksi jual beli dan bertukar informasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? BP ??
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 02 Jul 2021 02:45
Last Modified: 29 Jul 2021 14:48
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/8927

Actions (login required)

View Item View Item