PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA GRAFIK LINGKARAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MATERI PECAHAN DI MI AL-MUJTAHIDIN SUMBER HARAPAN OKU TIMUR

Piyanti, Opta (2015) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA GRAFIK LINGKARAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MATERI PECAHAN DI MI AL-MUJTAHIDIN SUMBER HARAPAN OKU TIMUR. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img] Text
BAB I.docx

Download (58kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (41kB)
[img] Text
BAB III.docx

Download (28kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (18kB)

Abstract

Dalam proses pembelajaran, tentu dibutuhkan media-media untuk menyampaikan materi pembelajaran. Media grafik lingkaran dapat diartikan sebagai cara untuk menyampaikan materi yang berhubungan dengan satu kesatuan dari sebagian. Penelitian ini dilakukan di Madrasah Ibtidaiyah Al-Mujtahidin Sumber Harapan Ogan Komering Ulu Timur. Penelitian ini juga untuk mengetahui pengaruh penggunaan media grafik lingkaran terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika materi pecahan. Adapun pengambilan sampel yang dilakukkan yaitu dengan menggunakan Sampling Pruposif yaitu penggambilan sampel secara pertimbangan. Perumusan masalah dari sekripsi ini adalah bagaimana penerapan media grafik lingkaran dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV mata pelajaran matematika materi pecahan di MI Al-Mujtahidin Sumber Harapan OKU Timur. Bagaimana hasil belajar siswa kelas IV dengan menggunakan media grafik lingkaran pada mata pelajaran matematika materi pecahan di MI Al-Mujtahidin Sumber Harapan OKU Timur. Apakah ada pengaruh anatara penerapan media grafik lingkaran dengan hasil belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran matematika materi pecahan di MI Al-Mujtahidin Sumber Harapan OKU Timur. Metodologi pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Dengan teknik analisis data deskriptif kuantitatif yaitu menguraikan, menggambarkan, dan mengklasifikasikannya menggunakan rumus tes “t”. Dengan membandingkan besarnya “t” yang diperoleh penulis dalam perhitungan ( = 3,075) dan besarnya “t” yang tercantum pada Tabel Nilai t ( = 2,04 dan = 2,75) maka dapat diketahui bahwa adalah lebih besar dari pada t, yaitu: 2,04 <3,274>2,75. Dari perhitungan diatas dapat didapat > sehingga Ha diterima dan Ho ditolak. Maka hipotesis penelitian yang menyatakan bahwa terdapat pengaruh hasil belajar yang signifikan terhadap penggunaan media grafik lingkaran materi pecahan pada mata pelajaran matematika kelas IV di MI Al-Mujtahidin OKU Timur diterima. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara penerapan media grafik lingkaran dengan hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika materi pecahan setelah dilihat ternyata ada pengaruh terhadap penggunaan media grafik lingkaran dengan peningkatan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? LB1501 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 13 Sep 2021 03:36
Last Modified: 13 Sep 2021 03:36
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/10026

Actions (login required)

View Item View Item