PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL TIPE INQUIRY TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MTs NEGERI 1 PELEMBANG

SUSANTI, ITA (2014) PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL TIPE INQUIRY TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MTs NEGERI 1 PELEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI RADEN FATAH (IAIN) PALEMBANG.

[img] Text
BAB 1.docx

Download (56kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (44kB)
[img] Text
BAB III.docx

Download (60kB)
[img] Text
BAB IV.docx

Download (67kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (23kB)

Abstract

Dari sekelumit latar belakang dapat peniliti simpulkan, bahwa siswa akan merasa dihargai, dihormati dan diperhatikan oleh guru, sehinggah dalam dirinya timbul dan tumbuh kepercayaan untuk memecahkan beberapa persoalan. Penelitian eksperimen ini dilakukan di MTs Negeri 1 Palembang untuk mengetahui apakah penerapan strategi pembelajaran kontekstual tipe inquiry ini berpengaruh pada peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di MTs Negeri 1 Palembang, sebelum tindakan dilakukan dan setelah tindakan pada kelas eksperimen yang diajarkan dengan Strategi Pembelajaran Kontekstual Tipe Inquiry. Pengambilan Sampel Dalam penelitian ini, penulis hanya mengambil kelas VII B sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 23 siswa berdasarkan random sampling. Jumlah keselutuhan sampel 23 siswa. Untuk mendapatkan data, penulis melakukan eksperimen terhadap kelas eksperimen dengan memberikan tes. Jadi metode yang digunakan adalah metode eksperimen dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis yang digunakan adalah rumus tes “t” Fisher’s dengan sampel independen. Hasil Eksperimen yang penulis lakukan menunjukan hal-hal sebagai berikut : Pertama, hasil belajar siswa dalam mengikuti mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam yang sebelum dan sesudah diterapkan strategi pembelajaran Kontekstual Tipe Inquiry mangalami peningkatan nilai Mean yang sangat jauh, dari hasil pre-test dan post-test siswa yaitu 57,83(pre-test) meningkat menjadi 82,60 (post-test). Kedua, ada korelasi positif atau pengaruh positif yang signifikan pada penggunaan strategi pembelajaran Kontekstual tipe Inquiry terhadap hasil belajar siswa yang dapat di interpretasikan bahwa Hipotesis Nihil ditolak r 5% = 0,413< 0,709 > r 1% = 0,526. Ketiga ada perbedaan yang sangat signifikan terhadap hasil belajar siswa pada pre-test dan post-test dalam mengikuti mata pelajaran Sejarah Kebdayaan Islam yang diajarkan dengan strategi pembelajaran Kontekstual tipe Inquiry yang dapat diinterpretasikan bahwa Hipotesis Nihi ditolak tt 5% > to < tt 1% atau 2,07 > 6,016 < 2,82. Berdasarkan temuan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan antara hasil belajar siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam sebelum dan sesudah diterapkannya strategi pembelajaran Kontekstual tipe Inquiry. Ini berarti ada pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar siswa setelah diterapkannya strategi pembelajaran kontekstual tipe Inquiry.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 28 Sep 2021 06:33
Last Modified: 28 Sep 2021 06:33
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/13855

Actions (login required)

View Item View Item