Pengatur Keselamatan Kerja dan Kesehatan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan dengan Motivasi Kerja sebagai Variabel Intervening di Bagian Produksi pada PT. Hevea MK 1 Palembang

Masithoh, Nurul (2021) Pengatur Keselamatan Kerja dan Kesehatan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan dengan Motivasi Kerja sebagai Variabel Intervening di Bagian Produksi pada PT. Hevea MK 1 Palembang. Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

[img] Text
cover dan daftar isi.pdf

Download (948kB)
[img] Text
BAB 1- LAMPIRAN-1-20.pdf

Download (635kB)
[img] Text
BAB 2- LAMPIRAN-21-38.pdf

Download (418kB)
[img] Text
BAB 3- LAMPIRAN-39-54.pdf

Download (333kB)
[img] Text
BAB 4- LAMPIRAN-55-108.pdf

Download (585kB)
[img] Text
BAB 5- LAMPIRAN-109-149 (1).pdf

Download (1MB)
[img] Text
COVER DAN LAMPIRAN-1-14.pdf

Download (842kB)

Abstract

Keselamatan kerja dan kesehatan kerja sebagai akibat penggunaan teknologi canggih pasti akan sangat berkaitan dalam kegiatan produksi. Karena kecelakaan di tempat kerja serta penyakit akibat kerja telah mampu membawa kerugian besar dan dapat menggerogoti efisiensi perusahaan dan akan berdampak negatif bagi perusahaan. Pada penelitian kali ini dilaksanakan pada PT. HEVEA MK 1 Palembang, dimana terdiri dari variabel independen yaitu Keselamatan Kerja dan Kesehatan Kerja, variabel dependent yaitu kinerja karyawan dan variabel intervening yaitu Motivasi Kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan menganalisis pengaruh Keselamatan Kerja dan Kesehatan Kerja terhadap Kinerja Karyawan dengan Motivasi Kerja sebagai variabel intervening di bagian produksi pada PT. HEVEA MK 1. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 60 data responden penelitian. Dalam penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner yang menggunakan skala likert dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji mediasi dengan causal step dan sobel test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keselamatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dan motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, kesehatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. keselamatan kerja dan kesehatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja. Dan motivasi kerja memediasi antara pengaruh keselamatan kerja dan kesehatan kerja terhadap kinerja karyawan. Kata kunci : Keselamatan Kerja, Kesehatan Kerja, Motivasi Kerja dan Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: fiqo
Date Deposited: 26 Jan 2022 04:15
Last Modified: 26 Jan 2022 04:15
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/19228

Actions (login required)

View Item View Item