PENGARUH KEAMANAN, PENGETAHUAN, DAN KENYAMANAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH DALAM MENGGUNAKAN PRODUK E-BANKING BANK SUMSEL BABEL SYARIAH KC PALEMBANG MELALUI KEPUASAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Dwiyanti, Julita (2023) PENGARUH KEAMANAN, PENGETAHUAN, DAN KENYAMANAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH DALAM MENGGUNAKAN PRODUK E-BANKING BANK SUMSEL BABEL SYARIAH KC PALEMBANG MELALUI KEPUASAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (11kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (45kB) | Preview
[img] Text
BAB I-V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (533kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (221kB) | Preview

Abstract

Penelitian berjudul Pengaruh Keamanan, Pengetahuan, Dan Kenyamanan Terhadap Loyalitas Nasabah Dalam Menggunakan Produk E-banking Bank Sumsel Babel Syariah KC Palembang Melalui Kepuasan Sebagai Variabel Intervening. Loyalitas merupakan perilaku yang timbul apabila nasabah mempunyai keinginan untuk membeli atau menggunakan kembali produk yang pernah digunakan dan tidak berubah ke produk lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh keamanan, pengetahuan, dan kenyamanan terhadap loyalitas nasabah dalam menggunakan M-banking di bank Sumsel Babel Syariah KC Palembang dengan kepuasan sebagai variabel intervening. Dalam penelitian ini populasi yang digunakan adalah seluruh nasabah di Bank Sumsel Babel Syariah KC Palembang yang tercatat sebagai pengguna BSB Mobile. Sampel penelitian diambil sebanyak 100 orang dengan teknik Random Sampling menggunakan rumus Hair et al. Dalam penelitian ini digunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data dengan menyebarkan data kuesioner. Teknik analisis data menggunakan alat bantu Software SPSS 26,0. Hasil penelitian ini variabel Keamanan tidak berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah, Pengetahuan tidak berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah, Kenyamanan berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah, Kepuasan berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah, Keamanan tidak berpengaruh terhadap Kepuasan, Pengetahuan tidak berpengaruh terhadap Kepuasan, Kenyamanan tidak berpengaruh terhadap Kepuasan, Keamanan berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah dengan Kepuasan sebagai variabel mediasi, Pengetahuan berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah dengan Kepuasan sebagai variabel mediasi, Kenyamanan berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah dengan Kepuasan sebagai variabel mediasi. Kata Kunci: Keamanan, Pengetahuan, Kenyamanan, Loyalitas Nasabah, Kepuasan, Mobile Banking

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Keamanan, Pengetahuan, Kenyamanan, Loyalitas Nasabah, Kepuasan, Mobile Banking
Subjects: Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 61206 - Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: JULITA DWIYANTI 1920603056
Date Deposited: 20 Oct 2023 01:38
Last Modified: 20 Oct 2023 01:38
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/31749

Actions (login required)

View Item View Item