PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA KELAS 5 BERBASIS KOMIK PADA MATERI SIFAT-SIFAT BENDA

Novita, Diah (2021) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA KELAS 5 BERBASIS KOMIK PADA MATERI SIFAT-SIFAT BENDA. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (61kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (44kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini merupakan pengembangan bahan ajar IPA kelas 5 berbasis komik pada materi sifat-sifat benda. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengembangan bahan ajar IPA kelas 5 berbasis komik pada materi sifat-sifat benda yang valid. Untuk mengetahui pengembangan bahan ajar IPA kelas 5 berbasis komik pada materi sifat-sifat benda yang praktis. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh minat dan ketertarikan siswa yang kurang terhadap membaca terutama pada buku teks bacaan yang bersifat informatif saja. Maka dari itu peneliti melakukan pengembangan terhadap bahan ajar IPA berbasis komik yang layak dan menarik perhatian siswa untuk digunakan dalam proses pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan ialah metode R&D (Research and Development). Dengan menggunakan model pendekatan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation). Uji coba dilakukan melalui 4 tahapan. Jenis data pada penelitian ini terdapat dua jenis, yaitu kualitatif dan kuantitif. Sumber data yang diambil dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan data angket. Angket digunakan untuk mengukur validitas dan kepraktisan. Hasil dari penelitian dan pengembangan ini didapatkan nilai validitas oleh validator ahli desain sebesar 85%, validator ahli materi 92,5%, dan validator ahli bahasa 82,8%. Sedangkan hasil uji coba produk didapatkan nilai rata-rata kepraktisan oleh 15 siswa sebesar 89,5%. Kata kunci: bahan ajar IPA berbasis komik, materi sifat-sifat benda, pengembangan bahan ajar.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: bahan ajar IPA berbasis komik, materi sifat-sifat benda, pengembangan bahan ajar.
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86232 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 27 Sep 2021 07:52
Last Modified: 27 Sep 2021 07:52
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/12549

Actions (login required)

View Item View Item