PERAN PEMBERDAYAAN KESEJAHTERAAN KELUARGA(PKK) DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAAN NILAI-NILAI ISLAM IBU-IBU DI DESA GELEBAK DALAM KABUPATEN BANYUASIN

JANNAH, RENASYA MIFTAHUL (2024) PERAN PEMBERDAYAAN KESEJAHTERAAN KELUARGA(PKK) DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAAN NILAI-NILAI ISLAM IBU-IBU DI DESA GELEBAK DALAM KABUPATEN BANYUASIN. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
Skripsi Renasya Miftahul Jannah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB) | Request a copy
[img] Text
Skripsi Renasya Miftahul Jannah.pdf

Download (8MB)
[img] Text
Skripsi Renasya Miftahul Jannah.pdf

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Peran PKK Dalam Meningkatkan Pemahamaan Nilai�nilai Islam Ibu-ibu Di Desa Gelebak Dalam Kabupaten Banyuasin”. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui peran PKK dalam meningkatkan pemahamaan nilai-nilai Islam khusunya ibu-ibu di desa Gelebak Dalam Kabupaten Banyuasin, serta mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat dari program PKK dalam meningkatkan pemahaman nilai-nilai Islam ibu-ibu desa Gelebak Dalam Kabupaten Banyuasin. Dalam penelitian ini digunakan jenis penelitian lapangan dengan metode kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Lokasi Penelitian ini di Desa Gelebak Dalam Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin. Teori yang digunakan yakni teori Jim Ife-Frank Tesoriero yang menjelaskan tentang peran yakni peran memfasilitasi (fasilitative roles), peran mendidik (educational roles), peran representasi (representational roles), peran teknis (technical roles). Serta mengunakan pendapat Nurchilish Madjid tentang nilai-nilai Islam yang menjadi inti agama. Hasil penelitian ini yaitu adanya peran PKK dalam membantu meningkatkan pemahaman Nilai-nilai Islam khusunya ibu-ibu di desa Gelebak Dalam, hal tersebut dapat dilihat dari program-program yang dibuat khusus untuk meningkatnya pemahaman nilai-nilai Islam khususnya, nilai Iman, Islam, Ihsan, Taqwa, Ikhlas, Tawakkal, dan Syukur. Ibu-ibu yang mengikuti program-program yang ada dapat mempererat tali silaturahmi antara satu sama lain, mendapatkan ketenangan batin, meningkatkan ilmu yang tadinya tidak tahu menjadi tahu, kemudian mempu meningkatkan ketaqwaan akan Allah SWT. faktor pendukung PKK dalam meningkatkan pemahamaan nilai-nilai Islam ibu-ibu yaitu: sumber daya manusia, sarana dan prasarana sedangkan faktor penghambatnya yaitu: waktu, minimnya dana dan tingkat pemahamaan yang berbeda-beda. Adapun saran dari peneliti bagi pemerintah Desa dan PKK desa Gelebak Dalam untuk selalu menjalankan program dan membuat program-program baru dalam rangka meningkatlkan pemahamaan nilai-nilai Islam bukah hanya untuk ibu-ibu saja tapi untuk seluruh masyarakat desa ini. Kata kunci: Peran, Nilai-nilai Islam

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: PERAN,NILAI-NILAI ISLAM
Subjects: Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70230 - Manajemen Dakwah
Depositing User: Renasya Miftahul Jannah 2010504010
Date Deposited: 05 Sep 2024 01:33
Last Modified: 05 Sep 2024 01:33
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/41030

Actions (login required)

View Item View Item