PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS PADA MATERI HIDROLISIS GARAM DI MA PATRA MANDIRI

PUTRI, INDAH MONISA (2019) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS PADA MATERI HIDROLISIS GARAM DI MA PATRA MANDIRI. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (178kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (105kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap keterampilan proses sains dan mengetahui aktivitas siswa dengan diterapkan model pembelajaran discovery learning pada kelas eksperimen dan pembelajaran konvensional pada kelas kontrol. Metode penelitian ini menggunakan quasi experimental design dengan desain penelitian one group pretest-posttest design. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Kelas XI MIA 1 yang berjumlah 39 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIA 2 dengan jumlah 40 siswa sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan teknik tes berupa 10 soal pilihan ganda keterampilan proses sains dan teknik non-tes berupa lembar observasi keterampilan proses sains. Hasil analisis tes keterampilan proses sains siswa dari uji t dengan hasil posttest diperoleh nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,003 < 0,05. Berdasarkan hasil tersebut disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap keterampilan proses sains siswa pada materi hidrolisis garam di MA Patra Mandiri. Hasil lembar observasi diperoleh persentase 77% untuk kelas eksperimen, 71% untuk kelas kontrol. Sehingga keterampilan proses sains melalui model pembelajaran discovery learning pada materi hidrolisis garam di MA Patra Mandiri menunjukkan kriteria baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: hidrolisis garam, keterampilan proses sains, model pembelajaran discovery learning
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 30 Dec 2019 08:32
Last Modified: 30 Dec 2019 08:32
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5367

Actions (login required)

View Item View Item