SABTARINI, OKVI (2019) PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TREFFINGER TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS VIII DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA UNGGUL NEGERI 4 PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
BAB 1 .pdf Download (171kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V .pdf Download (39kB) | Preview |
Abstract
Pemilihan model pembelajaran secara tepat dan bervariasi sangat penting dalam merancang suatu proses pembelajaran agar terciptanya suatu pembelajaran yang Efektif akan tetapi banyaknya guru yang kurang memahami model pembelajaran yang moderen sehingga membuat siswa kurang aktif dalam dalam proses pembelajaran akibatnya siswa hanya menerima saja apa yang disampaikan guru tanpa mengeluarkan pendapat sendiri, masi banyak siswa sungkan untuk bertanya kepada guru dan hanya bertanya kepada temannya saja sehingga komunikasi antara guru dan siswa kurang terjalin banyak siswa mengobrol tidak memperhatikan pembelajaran kurang kepercayaan siswa dalam berpendapat di karenakan takut salah menjawab bosan dengan model pembelajaran yang di gunakan oleh guru nilai kkm yang rendah hasil belajar siswa yang menurun dan guru masih menggunakan metode konvensional. Untuk itu diperlukan suatu model pembelajaran yang bisa mendorong siswa lebih aktif dan percaya diri dalam mengeluarkan pendapat. Rumusan masalah dalam skripsi ini Bagaimana Hasil belajar siswa sebelum diterapkan pembelajaran Treffinger pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VIII di SMP Unggul Negeri 4 Palembang ?Bagaimana Hasil belajar siswa sesudah diterapkan pembelajaran Treffinger pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VIII di SMP Unggul Negeri 4 Palembang ?Apakah ada perbedaan sebelum sesudah diterapkan model pembelajajaran Treffinger pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VIII di SMP Unggul Negeri 4 di Palembang ? Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil belajar siswa sebelum dan sesudah penerapan model pembelajaran Treffinger pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah menengah pertama Unggul Negeri 4 Palembang dan adakah pengaruh sebelum dan sesudah diterapkannya model pembelajaran Treffinger di sekolah menengah pertama Unggul Negeri 4 Palembang. masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana hasil belajar siswa sebelum dan sesudah diterapkan model pembelajaran Treffinger Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen . Adapun sampel dalam penelitian ini berjumlah 29 orang yaitu kelas VIII teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, tes, dokumentasi. Dari segi instrument pengumpulan data, instrumen tes yang digunakan dalam bentuk soal yang disesuaikan dengan indikator hasil belajar siswa Teknik analisis data menggunakan analisis uji “t” hasil uji hipotesis dengan menggunakan perhitungan uji t yaitu (to= 5,071) dan besarnya “t” yang tercantum pada tabel nilai t (tt.ts 5% = 2,763 ) dan (tt.ts 1% = 2, 467) maka dapat kita ketahui bahwa to adalah lebih besar dari tt yaitu 2,763 < 5,071 > 2, 467 . adanya pengaruh setelah diterapkan model pembelajaran Treffinger maka Ho ditolak dan Ha diterima, maka dapat disimpulkan bahwa model pembelalajaran Treffinger mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar siswa karena to lebih besar dari pada tt.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | model pembelajaran treffinger hasil belajar mata pelajaran pendidikan agama islam |
Subjects: | ?? L1 ?? |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education |
Depositing User: | fakultas tarbiyah dan keguruan |
Date Deposited: | 28 Jan 2020 07:48 |
Last Modified: | 28 Jan 2020 07:48 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/6091 |
Actions (login required)
View Item |