OPTIMALISASI PENGGUNAAN LABORATORIUM KOMPUTER DI SMP KARYA IBU PALEMBANG

SAPUTRA, TINO (2020) OPTIMALISASI PENGGUNAAN LABORATORIUM KOMPUTER DI SMP KARYA IBU PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang “Optimalisasi Penggunaan Laboratorium Komputer di SMP Karya Ibu Palembang”. Penelitian ini dilatarbelakangi karena sarana komputer di SMP Karya Ibu Palembang belum dioptimalkan dengan baik.Permasalahan lain yang muncul adalah komputer di SMP Karya Ibu Palembang belum diberdayakan dalam mengerjakan tugas-tugas kantor. Hal ini mengakibatkan adanya masalah lain yaitu tugas-tugas kantor masih tumpang tindih, menumpuk, kurang efisien, dan kinerja tata usaha masih rendah. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah Optimalisasi Penggunaan Laboratorium Komputer di SMP Karya Ibu Palembang, faktor apa saja yang menghambat dan mendukungOptimalisasi Penggunaan Laboratorium Komputer di SMP Karya Ibu Palembang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pendekakatannya melalui deskriptif kualitatif. Informan penelitian adalah Kepala Sekolah, Guru, Tenaga Kependidikan dan Siswa. Sumber data yang digunakan yaitu data primer adalah Kepala Sekolah, Guru, Tenaga Kependidikan dan Siswa. Sedangkan sumber data sekunder adalah buku-buku dan dokumentasi sekolah yang berkaitan dengan penelitian ini. Teknik pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian dalam penelitian adalah sebagai berikut : Optimalisasi penggunaan laboratorium di SMP Karya Ibu Palembang sudah berjalan dengan cukup baik. Hal itu terlihat mulai dari perencanaannya sampai dengan pengawasannya. Dari segi perencanaan dapat kita lihat bahwa perencanaannya itu meliputi perencanaan Sumber Daya Manusia, Anggaran, Alat dan Bahan serta tata ruang sudah berjalan dengan baik. Pada pengorganisasiannya, sudah ada Job Description dan struktur organisasi yang mengurusi tentang laboratorium. Pada tahap pelaksanaan itu ada dua hal yang sangat penting yakni pemeliharaan dan ketatausahaan. Pemeliharaan itu dilakukan pada saat sarana dan prasarana komputer mengalami kerusakan saja. Faktor pendukung optimalisasi penggunaan laboratorium komputer di SMP Karya Ibu Palembang adalah kurikulum yang baik, peran Kepala Sekolah, Guru dan siswa. Sedangkan faktor penghambatnya adalah sinyal dan listrik. Sinyal dan listrik ini sangat diperlukan dalam proses belajar-mengajar di laboratorium komputer. Apabila simyal tidak ada maka proses belajar mengajar menjadi tersendat-sendat. Begitupun juga dengan tidak adanya listrik proses belajarmengajar itu bisa terhenti sampai listrik hidup kembali. Inilah yang menjadi faktor penghambat dalam penggunaan laboratorium komputer di SMP Karya Ibu Palembang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: LABORATORIUM KOMPUTER
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 02 Dec 2020 04:15
Last Modified: 02 Dec 2020 04:15
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/7943

Actions (login required)

View Item View Item