ANALISIS FOTO DENGAN METODE ENTIRE, DETAIL, FRAME, ANGLE, TIME (EDFAT) KARYA MUSHAFUL IMAM

Agustin, Deva Vebi (2022) ANALISIS FOTO DENGAN METODE ENTIRE, DETAIL, FRAME, ANGLE, TIME (EDFAT) KARYA MUSHAFUL IMAM. Undergraduate Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
DEVA VEBI AGUSTIN_COVER.pdf

Download (140kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DEVA VEBI AGUSTIN_ABSTRAK.pdf

Download (103kB) | Preview
[img] Text
DEVA VEBI AGUSTIN_BAB I-V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
1 DAFTAR PUSTAKA DEVA FIX.pdf

Download (162kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Analisis Foto dengan Metode Entire, Detail, Frame, Angle, Time (EDFAT) Karya Foto Mushaful Imam”. Foto cerita jurnalistik “Sederet Potret Pengelolaan Getah Gambir, Pewarna Alami Jumputan Gambo Muba” merupakan hasil jepretan dari Mata Kamera Visual Communication Founder bernama Mushaful Imam. Dalam berita foto tersebut bercerita mengenai pengelolaan getah gambir sebagai pewarna alami kain tradisional khas Sumatera Selatan Jumputan di Desa Toman, Kecamatan Babat Toman, Musi Banyuasin. Berita foto terdiri dari 13 foto yang ditangkap secara spontan. Metode EDFAT sendiri merupakan metode fotografi spontan. Ke-13 foto akan dikategorikan ke dalam setiap kategori di dalam EDFAT sekaligus penjelasannya. Tujuan penelitian ini adalah untukmenjelaskan dan mengetahui karakter foto melalui pendekatan metode EDFAT dan menganalisis penyampaian pesan pada foto “Sederet Potret Pengelolaan Getah Gambir, Pewarna Alami Jumputan Gambo Muba” karya Mushaful Imam dengan analisis semiotika. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan terhadap objek penelitian, peneliti telah mengkategorikan setiap foto pada setiap kategori di dalam EDFAT. Dalam penyampaian pesan pada foto, berdasarkan teori analisis semiotika Roland Barthes, dalam teknik penyampaian pesan, foto-foto tersebut mengandalkan beberapa teknik dalam pengambilan gambar dan juga pada kekuatan visual (gambar) sebagai suatu kekuatan penyampaian pesan. Kata kunci : Fotografi, EDFAT, Semiotika, Mushaful Imam

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Fotografi, EDFAT, Semiotika, Mushaful Imam
Subjects: 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Media Massa, Jurnalisme, Publikasi
000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Kumpulan Karya Umum, Kutipan, Koleksi Abstrak Umum
300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 380 Perdagangan, komunikasi dan transportasi > Komunikasi Telekomunikasi
600 Teknologi > Pembuatan Produk - Produk untuk Keperluan Khusus
900 Sejarah dan Geografi > Geografi (Umum) dan Perjalanan
Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik
700 Kesenian dan Rekreasi > Fotografi dan Foto
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70202 - Jurnalistik
Depositing User: DEVA VEBI AGUSTIN 1830503081
Date Deposited: 13 Apr 2023 06:44
Last Modified: 13 Apr 2023 06:44
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/26712

Actions (login required)

View Item View Item